Seperti yang kita ketahui, pada Microsoft Excel terdapat banyak fungsi yang bisa kita gunakan untuk membantu menyelesaikan suatu permasalahan secara cepat dan efisien. Misalnya dalam dunia pendidikan, menghitung nilai siswa bisa dilakukan secara cepat dengan bantuan Excel, dibandingkan harus menghitung secara manual hanya akan membuang waktu saja. Pada kesempatan ini, kita akan menggunakan salah satu fungsi dari Excel tersebut untuk menentukan suatu kondisi. Iya fungsi logika IF, Fungsi ini digunakan jika data yang dimasukkan mempunyai kondisi tertentu. Misalnya, jika nilai sel A1=1, maka hasilnya 2, jika tidak, maka akan bernilai 0. Biasanya fungsi ini dibantu oleh operator relasi (pembanding). Pada praktek kali ini, Fungsi IF ini akan kita terapkan untuk menentukan suatu kondisi nilai yang akan diperoleh dari hasil belajar siswa dengan kriteria nilai sebagai berikut : Kriteria Nilai Huruf 81 - 100 A 71 - 80 B 60 -...
Fungsi VLOOKUP merupakan formula Excel yang digunakan untuk membaca suatu tabel secara vertical, atau juga bisa diartikan sebagai fungsi untuk membaca sebuah tabel data referensi yang nantinya untuk digunakan pada tabel data yang akan di eksekusi. Misalnya, pada kasus laporan data barang agar seorang kasir dalam membuat laporan penjualan barang dapat mengisi laporan barang secara otomatis dapat menggunakan fungsi VLOOKUP ini, hal ini akan jauh lebih efisien dibanding harus bolak-balik melihat tabel referensi barang untuk mengisi laporan penjualan barang tersebut. Untuk lebih jelasnya mari kita terapkan fungsi VLOOKUP ini pada lembar kerja Excel yang telah disiapkan. Langkah pertama, siapkan tabel daftar referensi harga barang dan tabel daftar penjualan barang seperti pada tampilan Excel berikut. Kita bisa lihat dari tampilan excel di atas, terdapat dua buah tabel diantaranya tabel pertama merupakan tabel Daftar Harga Barang yang digunakan sebagai tabel referensi, kemudia...